Selasa, 24 April 2012

Tips Jika Anda Kena Tilang – Surat Tilang, Slip Biru dan Slip Merah


Berikut ini bukan pengalaman saya pribadi, namun tips berikut ini oke juga untuk dipraktekkan bila suatu saat saya kena tilang (lagi.. :D ). Tips berikut berkaitan dengan perbedaan antara slip biru dan slip merah yang diberikan polisi kepada Anda saat ditilang.
surat tilang slip merah
Slip Merah
Slip Biru
Cerita berikut bersumber dari milis pengusaha muslim yang saya ikuti, silahkan disimak:
Beberapa waktu yang lalu sekembalinya berbelanja kebutuhan, saya sekeluarga pulang dengan menggunakan taksi. Ada adegan yang menarik ketika saya menumpang taksi tersebut, yaitu ketika sopir taksi hendak ditilang oleh polisi. Sempat teringat oleh saya dialog antara polisi dan sopir taksi.
Polisi (P) : Selamat siang mas, bisa lihat Sim dan STNK?
Sopir (Sop) : Baik Pak?
P : Mas tau..kesalahannya apa?
Sop : Gak pak
P : Ini nomor polisinya gak seperti seharusnya (sambil nunjuk ke plat nomor taksi yg memang gak standar) sambil langsung mengeluarkan jurus sakti mengambil buku tilang, lalu menulis dengan sigap
Sop : Pak jangan ditilang deh, wong plat aslinya udah gak tau ilang kemana, kalo ada pasti saya pasang..
P : Sudah, saya tilang saja, kamu tau gak banyak mobil curian sekarang? (dengan nada keras !! )
Sop : (Dengan nada keras juga ) Kok gitu! taksi saya kan Ada STNK nya pak, ini kan bukan mobil curian!
P : Kamu itu kalo di bilangin kok ngotot (dengan nada lebih tegas) kamu terima aja surat tilangnya (sambil menyodorkan surat tilang warna MERAH)
Sop : Maaf pak saya gak mau yang warna MERAH suratnya?Saya mau yg warna BIRU aja
P : Hey! (dengan nada tinggi) kamu tahu gak sudah 10 Hari ini form biru itu gak berlaku!
Sop : Sejak kapan pak form BIRU surat tilang gak berlaku?
P : Inikan dalam rangka OPERASI, kamu itu gak boleh minta form BIRU, Dulu kamu bisa minta form BIRU, tapi sekarang ini kamu Gak bisa, Kalo kamu gak kamu ngomong sama komandan saya (dengan nada keras dan ngotot)
Sop : Baik pak, kita ke komandan bapak aja sekalian (dengan nada nantangin tuh polisi)
Dalam hati saya, berani betul sopir taksi ini..
P : (Dengan muka bingung) Kamu ini melawan petugas!?
Sop : Siapa yg melawan!? Saya kan cuman minta form BIRU, Bapak kan yang gak mau ngasih..
P : Kamu jangan macam-macam yah, saya bisa kenakan pasal melawan petugas!
Sop : Saya gak melawan, Kenapa bapak bilang form BIRU udah gak berlaku, Gini aja pak saya foto bapak aja deh, kan bapak yg bilang form BIRU gak berlaku (sambil ngambil HP) Wah, wah hebat betul nih sopir. berani, cerdas dan trendy (terbukti dia mengeluarkan hpnya yang ada berkamera.
P : Hey! Kamu bukan wartawankan!? Kalo kamu foto saya, saya bisa kandangin (sambil berlalu) Kemudian si sopir taksi itupun mengejar itu polisi dan sudah siap melepaskan shoot pertama, (tiba-tiba dihalau oleh seorang anggota polisi lagi )
P2 : Mas, anda gak bisa foto petugas sepeti itu
Sop : Si bapak itu yg bilang form BIRU gak bisa dikasih (sambil tunjuk polisi yg menilangnya) lalu si polisi ke 2 itu menghampiri polisi yang menilang tadi, ada pembicaraan singkat terjadi antara polisi yang menghalau si sopir dan polisi yang menilang. Akhirnya polisi yg menghalau tadi menghampiri si sopir taksi
P2 : Mas mana surat tilang yang merah nya? (sambil meminta)
Sop: Gak sama saya pak, Masih sama temen bapak tuh (polisi ke 2 memanggil polisi yang menilang)
P : Sini tak kasih surat yang biru (dengan nada kesal) Lalu polisi yang nilang tadi menulis nominal denda sebesar Rp..30.600 sambil berkata, nih kamu bayar sekarang ke BRI, lalu kamu ambil lagi SIM kamu disini, saya tunggu..
S : (Yes!!) Ok pak ..gitu dong kalo gini dari tadi kan enak..
Kemudian si sopir taksi segera menjalnkan kembali taksinya sambil berkata pada saya, Pak.. maaf kita ke ATM sebentar ya … mau transfer uang tilang . Saya berkata ya silakan. Sopir taksipun langsung ke ATM sambil berkata, Hatiku senang banget pak, walaupun di tilang, bisa ngasih pelajaran berharga ke polisi itu. Untung saya paham macam2 surat tilang. Tambahnya, Pak kalo ditilang kita berhak minta form Biru, gak perlu nunggu 2 minggu untuk sidang Jangan pernah pikir mau ngasih DUIT DAMAI. Mending bayar mahal ke negara sekalian daripada buat oknum..
Dari obrolan dengan sopir taksi tersebut dapat saya infokan ke Anda sebagai berikut:
SLIP MERAH, berarti kita menyangkal kalau melanggar aturan Dan mau membela diri secara hukum (ikut sidang) di pengadilan setempat. Itupun di pengadilan nanti masih banyak calo, antrian panjang, Dan oknum pengadilan yang melakukan pungutan liar berupa pembengkakan nilai tilang… Kalau kita tidak mengikuti sidang, dokumen tilang dititipkan di kejaksaan setempat, disinipun banyak calo dan oknum kejaksaan yang melakukan pungutan liar berupa pembengkakan nilai tilang..
SLIP BIRU, berarti kita mengakui kesalahan kita dan bersedia membayar denda. Kita tinggal transfer dana via ATM ke nomer rekening tertentu (kalo gak salah norek Bank BUMN). Sesudah itu kita tinggal bawa bukti transfer untuk di tukar dengan SIM/STNK kita di kapolsek terdekat dimana kita ditilang.

You know what!?, Denda yang tercantum dalam KUHP Pengguna Jalan Raya tidak melebihi 50ribu! dan dananya RESMI MASUK KE KAS NEGARA
 (baca update dibawah). Forward email ini beritahukan teman, saudara sama keluarga Anda. Berantas korupsi dari sekarang..

Mengapa Air Laut Tidak Tumpah???

Mengapa air didalam gelas tidak tumpah?karena ada pembatasnya dan ada gravitasi bumi yang membuat air tidak melayang.Hal yang sama terjadi untuk air laut.
Bumi kita bulat dan berlapis-lapis.Di permukaan bumi terdapat lapisan kerak bumi (litosfer) yang tebalnya antara 0 - 100 km (sangat kecil dibandingkan dengan jari-jari bumi yang sekitar 6400 km). Kerak bumi kita terdiri atas daratan dan lautan.Daratan itu seperti dinding gelas yang mewadahi air laut,mencegah air laut tidak tumpah.Air laut ini sendiri mendapat tarikan gravitasi dari lapisan di bagian dalam bumi (lapisan selubung dan lapisan inti).

Tips Cara Mengatasi/Menghilangkan Rasa Bosan, Malas, Bete (BT)

Ketika kita menghadapi saat yang membosankan tanpa gairah untuk melanjutkan hidup kita butuh sesuatu yang dapat menumbuhkan semangat hidup. Rasa bosan dan bete yang berkepanjangan bisa membuat orang stress dan mudah putus asa bahkan bisa berujung pada bunuh diri yang terkutuk. Tanpa gairah hidup kita akan hidup dalam kehampaan seperti zombi. Baik rasa bosan parah maupun ringan inilah cara mengatasi, mengurangi dan menghilangkannya.

1. Kembali Ke Tujuan Hidup Kita

Apa sih tujuan hidup kita? Selain mengejar cita-cita dan impian kita, juga ada yang namanya mengabdi kepada Tuhan. Tujuan kita hidup di dunia hanya untuk beribadah kepada Tuhan Yang Maha Esa, menjalankan perintah dan menjauhi larangan-laranganNya karena tujuan agama kita adalah untuk membuat kita bahagia baik ketika hidup di dunia maupun setelah meninggal dunia. Selaraskan cita-cita dan impian kita dengan agama yang kita anut.

2. Sibukkan Diri Dengan Hobi

Ingat-ingat kembali hobi apa saja yang kita sukai, kemudian coba untuk kembali melakukan hobi tersebut sehingga dapat membuat kita terhanyut dan akhirnya dapat melupakan segala masalah yang membuat kita jadi bt dan bosan. Lakukan hanya hobi-hobi yang positif sehingga tidak menimbulkan masalah baru yang dapat membuat kita tambah bosan dan bt.

3. Berkumpul Dengan Teman-Teman

Berkumpulah dengan teman-teman dekat kita yang bisa bercanda dan membuat kita tertawa lepas. Selain itu jika kita punya masalah yang tidak dapat kita pecahkan sendiri sebaiknya sampaikan ke teman baik kita sebagai curhat. Dengan curhat, beban kita akan sedikit lebih ringan dan mungkin saja bisa mendapatkan masukan dan saran yang membangun untuk membantu memecahkan persoalan yang sedang kita hadapi.

4. Menemukan Cinta Sejati

Cinta itu buta, sehingga ketika kita sudah mencintai sesuatu atau mencintai seseorang kita bisa lupa dengan yang lainnya. Dengan cinta kita akan menjadi bertambah semangat untuk menjalani hidup ini sehingga tidak merasa bete dan bosan lagi. Akan tetapi upayakan sekuat tenaga jangan sampai rasa cinta itu berubah menjadi patah hati, kekecewaan, amarah, stress, depresi, putus asa, dan lain sebagainya.

5. Menjadi Orang Baik (Jagoan)

Untuk meningkatkan arti hidup ini jadikanlah diri kita sebagai jagoan yang diharapkan sebagai satu-satunya orang yang mampu untuk membawa dunia ini dalam kesejahteraan dan kedamaian abagi. Dengan demikian kita akan terus berupaya untuk melakukan yang terbaik bagi sesama dan melawan kejahatan dengan cara-cara yang cerdas dan keren. Tirulah semangat para superhero yang tidak mudah patah arang (putus asa) dalam membela kebajikan dan memberantas kejahatan di muka bumi ini.

-----
Semoga tulisan ini dapat memberikan manfaat kepada kita semua. Mohon maaf apabila ada kekurangan atau kesalahan. Jika anda mau berpartisipasi, silahkan berikan komentar anda. Terima kasih.

sumber : http://organisasi.org

Minggu, 22 April 2012

Tips Mengatasi Rasa Bosan Dalam Bekerja

Adanya rasa bosan dan tidak dapat menikmati pekerjaan adalah hal yang wajar dalam kehidupan manusia. Tentu kita bisa bayangkan, seorang karyawan, misalnya, rata-rata ia menghabiskan waktu delapan jam sehari berkutat dengan perkerjaannya. Ini bukan waktu yang singkat, apalagi bila kita menjadikan pekerjaan sebagai beban berat. Akibatnya, perasaan sedih, tidak bersemangat, dan mengantuk lebih sering muncul sebagai tanda kebosanan mulai datang.
Rasa bosan dengan pekerjaan ini disebabkan antara lain adanya sifat monoton dalam pekerjaan tersebut sehingga tidak menarik dan menantang, lingkungan kerja yang tidak kondusif atau terasa ‘tidak hidup’, tidak memiliki otonomi dalam pekerjaan yang dilakukan sehingga tidak dapat melakukan sentuhan pribadi di dalamnya, tidak mencintai dan tidak menganggap penting pekerjaan tersebut, bahkan hanya sekedar duduk-duduk tanpa melakukan pekerjaan apa pun dapat menimbulkan rasa bosan ini.
Meskipun rasa bosan ini wajar dialami, Anda harus tetap pandai menyiasati agar hal ini tidak berlarut-larut dan menghambat produktivitas kerja. Ada beberapa kiat yang dapat Anda coba untuk mengatasi rasa bosan Anda:
  1. Bersyukurlah Anda telah mendapat pekerjaan karena saat ini banyak yang kesulitan mendapatkan       pekerjaan dan mulailah mencintai pekerjaan Anda. Mencintai pekerjaan akan membuat Anda lebih     bersemangat kerja.
  2. Fokuslah menyelesaikan pekerjaan pada jam kerja sehingga tidak banyak melakukan kesalahan dan harus mengulang dari awal. Sebab, mengulang pekerjaan yang sama dari awal dapat menimbulkan rasa bosan.
  3. Tetapkan target yang harus dicapai untuk menghindari bermalas-malasan dan bosan.
  4. Tentukan planning atau rencana-rencana untuk lima tahun lagi. Apakah Anda akan tetap seperti hari ini atau lebih berkembang? Lebih berkembang berarti harus ada kemajuan setiap hari dalam pekerjaan Anda. Jadi, buanglah rasa bosan dalam pikiran Anda!
  5. Tambahlah skill/kemampuan baru yang menunjang pekerjaan Anda karena otak membutuhkan sesuatu yang baru. Selain membuat Anda lebih tertantang, skill ini bisa memberi Anda nilai ‘lebih’ dalam pekerjaan Anda.
  6. Refreshing atau penyegaran dapat Anda lakukan di sela-sela jam kerja walaupun misalnya sekedar menghirup udara segar.
  7. Di luar jam kerja, fokuslah untuk berpikir menyenangkan selain pekerjaan, misalnya nikmatilah berkumpul bersama keluarga. Lepaskanlah benar-benar beban pekerjaan. Curahkan perhatian Anda sepenuhnya untuk mereka.
  8. Jalan-jalan di akhir pekan bersama orang-orang yang Anda cintai dapat Anda lakukan untuk menyingkirkan kebosanan ini.
Semoga bermanfaat...

Jumat, 20 April 2012

Hayom Tersingkir, Tunggal Putra Habis


Qingdao - Dionysius Hayom Rumbaka gagal melewati rintangan di babak ketiga dan harus tersingkir dari Kejuaraan Asia 2012. Dengan tersingkirnya Hayom, Indonesia tak lagi menyisakan wakin di nomor tunggal putra.

Dalam pertandingan babak ketiga di Qingdao Sports Centre Conson Stadium yang selesai Kamis (19/4/2012) sore WIB, Hayom harus mengakui keunggulan Chen Long yang merupakan unggulan dua. Pebulutangkis asal China itu meraih kemenangan atas Hayom 21-8, 21-10.

Dengan demikian maka Indonesia sudah tidak memiliki wakil lagi di nomor tunggal putra. Sebelumnya, Taufik Hidayat menyatakan mundur dari turnamen sebelum sempat bertanding di babak pertama. Sementara Simon Santoso mundur di babak kedua lalu karena cedera otot perut.

Dari nomor ganda putra, Angga Pratama/Ryan Agung Saputra juga harus tersingkir. Mereka gagal ke perempatfinal setelah takluk dari Hirokatsu Hashimoto/Noriyasu Hirata 19-21, 17-21.

Kegagalan juga harus ditelan oleh pasangan ganda campuran, Fran Kurniawan/Shendy Puspa Irawati. Fran/Shendy kalah dari unggulan dua asal China, Xu Chen/Ma Jin, dua gim langsung 12-21, 9-21.

sumber : http://sport.detik.com/read/2012/04/19/183212/1896723/79/hayom-tersingkir-tunggal-putra-habis?s99220269

Perbedaan Pintar,Cerdas,Kreatif dn Inovatif

Apa yang membedakan seseorang disebut pintar, cerdas, kreatif atau inovatif?

Kepintaran
 Kepintaran adalah kemampuan dalam menyerap informasi, ditunjukkan seperti mampu dalam membaca dan mengambil pengetahuan dari buku atau informasi. Orang pintar memiliki banyak pengetahuan, namun terkadang bisa menghambatnya dalam mengambil keputusan. Berarti kriteria orang yang tidak pintar akan cepat dalam mengambil keputusan karena pengetahuannya yang tidak banyak!

Kecerdasan
Kecerdasan adalah kemampuan mengelola kepintaran. Orang yang sukses, kadang orang yang tidak terlalu pintar, tapi justru bisa mengelola orang pintar.

Kreativitas
Kreativitas adalah kemampuan untuk membuat perbedaan. Orang yang kreatif adalah orang yang melihat hal yang sama tapi berpikir dengan cara yang berbeda. Orang kreatif mampu stand out of the crowd, tampil di antara kerumunan orang. Perbedaan kreativitas membuat peluang baru terbuka.

Inovatif
Inovatif adalah kemampuan menemukan komersil dari kreativitas. Kreatif bisa membuat perbedaan, sedangkan inovasi membuat perbedaaan memiliki nilai komersial.

Kini saya baru faham kalau belajar itu harus kita lakukan seumur hidup. Dengan belajar, kita bisa memiliki kepintaran, kecerdasan, kreativitas dan inovasi. Dengan belajar pula, akan membedakan seseorang bisa menyikapi kondisi yang sama dengan cara yang berbeda.

Yok kita terus belajar, meski tak harus di tempat yang formal. Ya, paling tidak, belajar dari pelajaran kehidupan bukan?

sumber : http://id.shvoong.com/social-sciences/education/1973619-perbedaan-pintar-cerdas-kreatif-dan/

Rabu, 18 April 2012

Etika Penting yang Kini Sering Dilupakan

Kehidupan yang makin penuh tuntutan membuat gaya hidup manusia semakin berubah. Bahkan beberapa hal sederhana yang dulu penting kini sering dilupakan.

Di tengah kesibukan dan nilai-nilai baru yang kita terima dari berbagai sumber, banyak hal kecil yang pelan-pelan ditinggalkan. Etika-etika ringan yang dulu penting, kini perlahan terlupakan atau bahkan sengaja disamarkan untuk kepentingan pribadi. Tentu saja Anda tak ingin dicap sebagai orang yang egois dan tidak peduli sekitar.

Maaf, terima kasih, tolong
Tiga kata ini sering kali lupa kita ucapkan kepada orang-orang di sekitar. Akan lebih baik menggunakan kata “tolong” saat meminta office boy atau asisten rumah tangga melakukan sesuatu untuk kita. Begitu juga sesudahnya, kata terima kasih kerap lupa diucapkan. Memang kesannya sepele, tapi orang yang dimintai bantuan akan merasa lebih dihargai jika Anda mau mengucapkan tolong dan terima kasih.

Saat bersenggolan di pusat perbelanjaan atau tak sengaja menginjak kaki orang saat berhimpitan di bus, seringkali terlihat orang tersebut hanya berpaling tanpa mengucap kata maaf. Tak ada yang dirugikan saat kata maaf terucap, yang ada justru perasaan lebih tenang. Kata maaf merupakan kata yang simpel namun seringkali sulit diucapkan. Jangan termakan gengsi saat mengucap kata maaf. Itu bisa membantu Anda memperbaiki hubungan dengan orang lain atau membuat suasana menjadi lebih damai.

Perkembangan Islam Di Eropa

Selama 20 tahun terakhir, jumlah kaum Muslim di dunia telah meningkat secara perlahan. Angka statistik tahun 1973 menunjukkan bahwa jumlah penduduk Muslim dunia adalah 500 juta; sekarang, angka ini telah mencapai 1,5 miliar. Kini, setiap empat orang salah satunya adalah Muslim. Bukanlah mustahil bahwa jumlah penduduk Muslim akan terus bertambah dan Islam akan menjadi agama terbesar di dunia. Peningkatan yang terus-menerus ini bukan hanya dikarenakan jumlah penduduk yang terus bertambah di negara-negara Muslim, tapi juga jumlah orang-orang mualaf yang baru memeluk Islam yang terus meningkat, suatu fenomena yang menonjol, terutama setelah serangan terhadap World Trade Center pada tanggal 11 September 2001. Serangan ini, yang dikutuk oleh setiap orang, terutama umat Muslim, tiba-tiba saja telah mengarahkan perhatian orang (khususnya warga Amerika) kepada Islam. Orang di Barat berbicara banyak tentang agama macam apakah Islam itu, apa yang dikatakan Al Qur’an, kewajiban apakah yang harus dilaksanakan sebagai seorang Muslim, dan bagaimana kaum Muslim dituntut melaksanakan urusan dalam kehidupannya. Ketertarikan ini secara alamiah telah mendorong peningkatan jumlah warga dunia yang berpaling kepada Islam. Demikianlah, perkiraan yang umum terdengar pasca peristiwa 11 September 2001 bahwa “serangan ini akan mengubah alur sejarah dunia”, dalam beberapa hal, telah mulai nampak kebenarannya. Proses kembali kepada nilai-nilai agama dan spiritual, yang dialami dunia sejak lama, telah menjadi keberpalingan kepada Islam.

Hal luar biasa yang sesungguhnya sedang terjadi dapat diamati ketika kita mempelajari perkembangan tentang kecenderungan ini, yang mulai kita ketahui melalui surat-surat kabar maupun berita-berita di televisi. Perkembangan ini, yang umumnya dilaporkan sekedar sebagai sebuah bagian dari pokok bahasan hari itu, sebenarnya adalah petunjuk sangat penting bahwa nilai-nilai ajaran Islam telah mulai tersebar sangat pesat di seantero dunia. Di belahan dunia Islam lainnya, Islam berada pada titik perkembangan pesat di Eropa. Perkembangan ini telah menarik perhatian yang lebih besar di tahun-tahun belakangan, sebagaimana ditunjukkan oleh banyak tesis, laporan, dan tulisan seputar “kedudukan kaum Muslim di Eropa” dan “dialog antara masyarakat Eropa dan umat Muslim.” Beriringan dengan berbagai laporan akademis ini, media massa telah sering menyiarkan berita tentang Islam dan Muslim. Penyebab ketertarikan ini adalah perkembangan yang terus-menerus mengenai angka populasi Muslim di Eropa, dan peningkatan ini tidak dapat dianggap hanya disebabkan oleh imigrasi. Meskipun imigrasi dipastikan memberi pengaruh nyata pada pertumbuhan populasi umat Islam, namun banyak peneliti mengungkapkan bahwa permasalahan ini dikarenakan sebab lain: angka perpindahan agama yang tinggi. Suatu kisah yang ditayangkan NTV News pada tanggal 20 Juni 2004 dengan judul “Islam adalah agama yang berkembang paling pesat di Eropa” membahas laporan yang dikeluarkan oleh badan intelejen domestik Prancis. Laporan tersebut menyatakan bahwa jumlah orang mualaf yang memeluk Islam di negara-negara Barat semakin terus bertambah, terutama pasca peristiwa serangan 11 September. Misalnya, jumlah orang mualaf yang memeluk Islam di Prancis meningkat sebanyak 30 hingga 40 ribu di tahun lalu saja.

Selasa, 17 April 2012

Download conflict Desert Strom

Pada postingan kali ini, saya akan posting sebuah game. Game ini bernama konflik desert strom,,,
kalian pasti udah ga asing lagi dengan game yang satu ini kn???y konflik desert strom ini biasa dimainkan pada playstation 2,,, kali ini saya share yang versi PCnya....
Game ini bercerita tentang perang antara Amerika dan Irak...
untuk spesifikasi komputer bisa diliat dibawah ini :

MINIMUM PC REQUIREMENTS
Windows 98/2000/ME/XP
Pentium III 450MHz Processor
128MB RAM
DirectX compatible Sound Card
32MB DirectX compatible Video Card
8X CD-ROM Drive
930MB Hard Disk Space
Keyboard
Mouse
DirectX 8.1

RECOMMENDED PC REQUIREMENTS
Pentium 4 1000MHz Processor
64MB GeForce 4 Video Card



Link download Konflik Desert Stromm
part1

part2
part3
part4


passwordnya klik disini

Download Harvest moon

Harvest Moon : A Wonderful Life

Jalan Cerita - Pemain akan mulai permainan ini di sebuah desa bernama Forget-Me-Not Valley. Takakura, seorang teman baik ayahmu, akan mengajakmu berkeliling di sekitar perkebunan yang ditinggalkan ayahmu.Lalu ada 2 macam anjing datang dan dapat kamu pilih salah satu untuk diadopsi.anjing bisa dilatih untuk mengusir murrey,si pencuri. Lalu, Takakura mengajakmu berjalan-jalan di sekitar desa(dengan persetujuanmu). Kamu memulai perkebunanmu dengan seekor sapi, seekor anjing, beberapa macam alat (beberapa masih tersimpan di gudang penyimpanan), 2 buah rekaman lagu latar, 2 kantong benih tomat, dan uang 3000G. di peternakan ada berbagai gedung yang tinggi dan rendah.gedung itu adalah: barn (peternakan) : di sini anda memelihara berbagai hewan ternak kecuali ayam yaitu:sapi,kambing,domba ,DLL tempat ayam:ada di antara 2 kebun dengan atap biru disini tempat merawat ayam yang dipesan di food storage dan makanannya bisa juga dipesan di food storage.di pojok tempat ayam ada tempat seperti kursi itu untuk menetaskan telur jenis fertilized egg food storage:tempat untuk mengurus makanan DLL.didalamnya ada berbagai kotak yang berciri-ciri: kotak biru bertuliskan farm:tempat menaruh makanan untuk dibawa ke kota oleh takakura. kotak anyaman berwarna kuning:untuk menjual hasil tanaman dan benih. dua tumpukan kotak kayu:disini tempat mengambil hasil penjualan makanan, tumbuhan & benih diambil disini juga tempat membeli hewan ternak,alat peternakan & perkebunan(tools),miracle potions(menikahkan sapi) menjual sapi,DLL.

Link Download Harvest Moon : A Wonderful Life
Ada 4 bagian (part) file yang harus Anda download, semuanya berformat .nrg, yang bisa Anda ekstrak ke format ISO. File .nrg adalah hasil cloning nero dari CD atau DVD dalam bentuk sebuah file yang nantinya akan di duplikasi ke CD atau DVD yang lain. Anda dapat meng-extract file .nrg dengan bantuan software nrg2iso yang dapat Anda download di sini. Berikut adalah link downloadnya.
Part1 : http://www.mediafire.com/?mwmviyzo1tm
Part2 : http://www.mediafire.com/?ujdywugybyt
Part3 : http://www.mediafire.com/?z44zl5zmij5
Part4 : http://www.mediafire.com/?tnmzhzidygn
Download Software nrg2iso (Sangat di rekomendasikan)

Setelah semua file Harvest Moon A Wonderful Life Anda download, silakan extract menggunakan software nrg2iso, selanjutnya gunakan WinRAR untuk membuka file ISO-nya.

Manfaat Kunyit bagi kesehatan

Era modern terkadang membuat gaya hidup kita serba modern, termasuk juga dalam pengobatan dan dalam menjaga kesehatan kita semua dilakukan dengan cara yang serba modern. Padahal jika kita mau hidup lebih sehat gaya hidup yang serba alami lebih menjanjikan ketimbang kita melakukannya denga cara cara modern. Apa lagi kita hidup di negara yang beriklim tropis, yang sangat mndukung untuk menjaga kesehatan secara alami. Salah satu cara mengobati dan menjaga kesehatan kita ialah dengan memanfaatkan  kunyit.
Siapa tidak tau kunyit? Kunyit sangat mudah kita temukan, karena kunyit biasanya dijadikan rempah rempah atau campuran bumbu dapur. Namun selain bermanfaat sebagai bumbu dapur, kunyit ternyata memiliki banyak manfaat untuk kesehatan kita.
Sejak 2500 tahun lalu, orang orang india telah memanfaatkan kunyit, awal mulanya kunyit hanya diketahui sebagai bahan pewarna. Namun lambat laun diketahui bahwa kunyit mamiliki manfaat terhadap kesehatan. Inilah 20 manfaat kunyit untuk kesehatan kita.
  1. Kunyit sebagai  agen antiseptik dan antibakteri alami, berguna sebagai  desinfektan luka biasa mau pun luka bakar.
  2. Jika dikombinasikan dengan kembang kol,  Kunyit telah terbukti mencegah kanker prostat dan menghentikan pertumbuhan kanker prostat yang ada.
  3. Mencegah kanker payudara dari menyebar ke paru-paru pada tikus.
  4. Kunyit mampu  mencegah kanker kulit melanoma dan menyebabkan sel melanoma mati dengan sendirinya.
  5. Kunyit bermanfaat Mengurangi risiko leukimia.
  6. Kunyit bermanfaat sebagai pengeluar racun secara alami dari hati.
  7. Kunyit mampu mencegah dan memperlambat perkembangan penyakit Alzheimer dengan menghilangkan penumpukan plak di otak amyloyd.
  8. Kunyit mampu  mencegah metastasis dari terjadinya berbagai bentuk kanker.
  9. Kunyit bermanfaat sebagai obat anti-inflamasi tetapi tanpa efek samping.
  10. Dapat memperlambat perkembangan multiple sclerosis.
  11. Kunyit bermanfaat sebagai obat penghilang rasa sakit alami.
  12. Dapat membantu dalam metabolisme lemak dan membantu dalam manajemen berat badan.
  13.  Telah lama digunakan dalam pengobatan Cina sebagai pengobatan untuk depresi.
  14. Kunyit dapat dimanfaatkan sebagai pengobatan alami untuk arthritis dan rheumatoid arthritis.
  15. Kunyit Mampu mengurangi efek samping pengobatan kemoterapi.
  16. Kunyit bermanfaat dalam pengobatan kanker pankreas. Namun hal ini masih dalam tahap penelitian.
  17. Studi sedang berlangsung dalam efek positif dari kunyit pada multiple myeloma.
  18. Penelitian menunjukan bahwa kunyit mampu menghentikan pertumbuhan pembuluh darah baru pada tumor.
  19. Kunyit dapat mempercepat penyembuhan luka dan membantu dalam remodelling kulit rusak.
  20. Dapat membantu dalam pengobatan psoriasis dan kondisi kulit inflamasi lainnya.
sumber : http://www.syafir.com

Hati-Hati! Kurang Tidur Bisa Bikin Otak Error

Beberapa bagian otak bisa beristirahat dalam waktu singkat saat manusia terbangun. Hal ini memicu kesalahan dan error dalam kinerja manusia.Peneliti di University of Wisconsin-Madison berhasil menemukan, beberapa sel dalam otak yang kurang tidur bisa dengan tiba-tiba offline. Kemudian, masuk ke dalam kondisi seperti saat tidur meski bagian otak yang lain masih terbangun.
Sebelumnya, ilmuwan mengira, kurang tidur umumnya mempengaruhi keseluruhan otak. Hal tersebut bisa diketahui melalui elektrocephagram yang bisa menunjukkan keseluruhan ciri pola gelombang otak saat tidur atau bangun.
Namun menurut profesor psikiatri School of Medicine and Public Health Chiara Cirelli, riset terbaru menunjukkan, otak yang kurang tidur mulai menunjukkan aktivitas seperti tidur di beberapa bagian yang seharusnya terbangun ketika manusia juga terbangun.
“Bahkan, sebelum Anda merasa lelah, terdapat tanda dalam otak yang memerintahkan agar menghentikan aktivitas tertentu yang butuh keawasan,” lanjutnya.
Sekelompok neuron tertentu akan tertidur dan berdampak negatif pada kinerja, tutupnya.(inilah.com)

Software Unik dan Gokil

Waduh..apa ya? kok judulnya software gokil....... Beralih tadi puyeng-puyeng fokus berlatih membuat tutorial dengan tips ataupun trik yang aku reviw dari sobat-sobat, tidak ada salahnya kalau sekarang santai dulu sejenak sambil menikmati hangatnya kopi malam ini bersama hawa dingin yang menyelimuti sekelilingku sobat karena keadaan pas gerimis...He he he..Mau membahas apa to mas didik ini kok bicaranya nglantur sampai ke merauke / kemana-mana.

O iya..untuk menemani waktu santai ini, tidak ada salahnya jika teman- teman juga mencoba beberapa software unik dan gokil dan beberapa diantaranya mungkin dapat mengakali teman-teman kita dikutip dari http://www.klik-kanan.com/. Kok semakin serius saja nie..tega-teganya mengakali teman [tapi tak apalah..yang penting tidak kebablasan niatnya bercanda-canda saja]. OK..langsung saja berikut daftar-daftarnya:
Avoid
Program ini akan selalu memindah tombol Start ketika anda ingin melakukan klik. Bisa untuk bercanda/ mengakali teman ini. Download disini

Happy fred

Program ini akan menampilkan sosok kartun fred yang berjalan, berlari, berayun, teriak, dll di Dekstop PC kita. Luce rek poko'e. untuk menutupnya hanya dengan mengarahkan kursor kita ke Pojok kiri atas - lalu klik close.Download disini

Tikus
Tikus tikus keluar ketika program ini dijalankan..bisa untuk hiburan di waktu sepi temam. Download disini

Balik
Layar monitor kita tiba- tiba membalik [njungkir bahasa jawanya] ketika program ini dijalankan. Untuk mengembalikannya mudah dengan klik di sembarang tempat dan kembali lagi seperti semula. Download disini

Sebagai tambahan, karena aku dulu juga pernah menjadi korban percobaan teman- temanku..he he he..kali ini mungkin bukan software, akan tetapi cuma alamat apabila kita membukanya..DOOOOOOR..[lihat sendiri saja ya!!!]

http://stuff.pyzam.com/toys/tictacscare.swf
http://killerjo.net/
http://d1gdo.com/images [untuk yang lain cari sendiri ya di google]

Waduh..sudah lewat jam ini..mau kabur dulu sobat semua, mataku serasa sudah kuganjal tetapi rasa kantuk ini terus menerobos..akhirnya good sleep aja semuanya. Eh...hampir lupa..jika mau software gokil dan unik yang lain bisa sobat mencarinya sendiri di Google. sampai berjumpa di postingan berikutnya

Download Google Chrome 2012

Download Google Chrome 2012 Terbaru. Informasi IT Terbaru kali ini akan memberikan link free download google chrome 2012 new update gratis buat siapa saja yang ingin menikmati kecepatan browsing di internet saya rasa google chrome sangat direkomendasikan.

Sebelum kamu bisa download google chrome 2012 saya akan menjelaskan beberapa kelebihan browser milik raksasa search engine terbesar di dunia siapa lagi kalau buka Google Inc yang bertempat di Mountain View sana.

Pada dasarnya fungsi google chrome sama dengan alat browser lainnya seperti Internet Explorer, Opera, Mozilla Firefox, dan bahkan notepad sekalipun. Namun, satu kelebihan google chrome yang tidak dimiliki browser lainnya yaitu google menggunakan mesin rendering webkit pada browsernya.

Selain itu, google chrome terbaru terus dirilis demi melayani penggunanya, hal ini terbukti dari pertama kali diluncurkannya google chrome pada tanggal 2 september 2008 yang pada waktu itu hanya untuk komputer yang menggunakan OS windows XP, Vista, 7, 8, namun sampai detik ini versi Mac OS x dan Linux sudah dapat diunduh.

Banyak fitur google chrome terbaru yang terus di update oleh tim google seperti menu untuk terhubung dengan google plus dan yang lain. Perlu diketahui juga bahwa fungsi pada firefox pun sekarang sudah ada di google chrome.

Sekian informasi mengenai google chrome, sementara itu saya yakin kamu yang datang kesini tujuannya ingin "DOWNLOAD GOOGLE CHROME 2012" iya kan ? jangan khawatir, link di bawah ini akan mengarahkan kamu untuk bisa secepatnya download gratis google chrome 2012.

>Download Google Chrome 2012<

Trik Belajar

Setiap orang memiliki gaya belajar berbeda-beda. Ada yang bergaya belajar verbal, visual, atau kinestetik. Masing-masing gaya tersebut memiliki karakteristik berbeda. Berikut ini tips dan trik belajar efektif supaya kita bisa belajar secara efektif :

Memang bingung ya kalau semua orang saling memberitahu apa yang harus kamu kerjakan. Paling penting adalah utamakan prioritasmu sendiri. Karena biasanya kita menilai diri sendiri dari apa yang dirasakan, sedang orang lain hanya melihat dari apa yang telah kita hasilkan. Sementara apa yang bisa kita hasilkan hanya kita sendiri yang tahu. Jadi, buat target yang kamu percaya mampu meraihnya bukan apa yang dipikirkan orang lain. Begitu juga dengan cara belajar efektif, pilih cara baik mana yang paling pas dengan kondisimu. Selamat mencoba!

1. Kenali gaya belajar kita. Renungkan, apakah selama ini kita cenderung mudah mengingat sesuatu melalui verbal, gambar (visual), atau kinestetik. Bila tipe verbal, perbanyak belajar melalui membaca atau mendengarkan. Bila tipe visual, perbanyaklah belajar menggunakan bantuan gambar-gambar. Sementara bila tipe kinestetik, lakukan belajar sambil melakukan (berbuat).

2. Berpikirlah positif. Yakinlah, kita mampu menyelesaikan semua pelajaran dengan baik. Jangan menyalahkan diri sendiri dan merasa bodoh. Perasaan tersebut justru akan menjadi beban dan mengganggu konsentrasi belajar.

3. Latih konsentrasi. Belajar tidak ditentukan lamanya waktu, tapi kualitas tingkat konsentrasi. Untuk melatih hal itusetiap hari biasakan 5-10 menit untuk belajar. Semakin lama tingkatkan durasi waktunya.

4. Kontinyu. Jangan belajar hanya saat akan menghadapi ujian. Biasakan belajar secara rutin. Sesuatu yang dibaca berulang-ulang pasti akan lebih mudah diingat.

5. Gunakan teknik-teknik menghafal. Misalnya, membuat singkatan dengan istilah yang mudah diingat. Model itu disebut jembatan keledai atau kaitkan konsep dengan gambar tertentu yang lebih mudah diingat.

6. Buat catatan singkat pada kertas kecil untuk memudahkan mengingat.

7. Berdoalah. Hakikatnya, hal itu melatih konsentrasi dan menumbuhkan keyakinan diri sebelum melakukan sesuatu.



(Sumber : Klinik Pendidikan JP-Unesa)

Minggu, 15 April 2012

Apa Iya Golongan Darah Menentukan Kepribadian Seseorang???

Di Jepang dan Korea serta beberapa negara Asia Timur lainnya, golongan darah bukan hanya dianggap penting dalam khasanah medis. Dalam pergaulan sehari-hari, orang Jepang dan Korea kerap menanyakan golongan darah orang lain untuk mengetahui sifatnya. Di Kedua Negara Asia Timur itu golongan darah nggak beda dengan astrologi di negara lain. Kalau mau mereka-reka sifat seseorang, mereka nggak akan bertanya, "Emang bintang kamu apa sih?", melainkan, "Eh golongan darah kamu apa?" Orang Jepang bisa kaget setengah mati kalau kamu menjawab bahwa kamu tidak tahu apa golongan darah kamu.

Di Korea dan terutama Jepang, golongan darah (ketsueki-gata) banyak dikupas oleh majalah dan buku. Tahun lalu, 4 dari 10 buku paling laris di Jepang membahas masalah golongan darah dan hubungannya dengan kepribadian. Tokoh komik dan karakter video game selalu dicocok-cocokkan dengan golongan darah. Seleb yang sedang digemari pasti ditanya mengenai golongan darahnya (yaitu A) di situsnya. Pemimpin kelompok oposisi Ichiro Ozama bergolongan darah B.

Untuk kegunaan sehari-hari, golongan darah juga menunjukkan pengaruh besar. Berbagai barang dijual berdasarkan golongan darah, dari minuman ringan sampai permen karet. Perjodohan dan penerimaan pegawai tidak lepas dari campur tangan golongan darah - meski bisa dianggap sebagai diskriminasi, manajemen masih saja menanyakan golongan darah pada calon karyawan. Pembagian kelas di sekolah kerap ditentukan berdasarkan golongan darah para siswanya. Tim softball cewek Jepang yang memenangkan medali emas di Olimpiade Beijing pun dipilih berdasarkan teori golongan darah agar seluruh tim nisa kompak.

Sejarah teori keterkaitan antara golongan darah dengan kepribadian manusia tidak diketahui dengan pasti. Pada tahun 1990, ilmuwan Austria Karl Landsteiner menemukan 4 golongan darah. Setelah penemuan itu beredarlah teori yang menggunakan golongan darah untuk memaksakan pemikiran mereka mengenai keunggulan ras tertentu dibandingkan ras-ras lainnya. Ilmuwan Nazi secara keliru mengelompokkan bangsa Asia sebagai makhluk inferior hanya karena kebanyakan orang Asia memiliki darah dengan golongan B yang mirip golongan darah hewan.

Pada tahun 1972, Takeji Furukawa, profesor Jepang, memperkenalkan sebuah teori pada masyarakat Jepang melalui makalahnya yang berjudul "The Study of Temperament Through Blood Type". Kendati Makalahnya tidak didukung bukti-bukti ilmiah yang kuat karena hanya melibatkan 10 sampai 20 responden, masyarakat Jepang menyambutnya dengan antusias. Pemerintah Jepang bahkan membiayai riset mengenai golongan darah agar bisa melahirkan serdadu yang tangguh. Nyatanya para prajurit yang "dikembangbiakkan" berdasarkan teori golongan darah tewas. Teori ini kemudian lenyap dan dibangkitkan kembali pada tahun 1970-an oleh Masahiko Nomi, pengacara tanpa latar belakang medis. Putranya, Toshikata, sekarang sangat giat mempromosikan teori golongan darah melalui grup pribadinya, Human Science ABO Center.

Tidak semua orang Jepang percaya teori golongan darah kok. Profesor Satoru Kikuchi dari Universitas Shinsu mengatakan, "Teori golongan darah adalah ilmu yang menyesatkan. Ide yang diusungnya mendorong kita untuk menilai orang lain berdasarkan golongan darah tanpa berusaha memahaminya sebagai manusia. ini sama saja dengan rasisme. Padahal golongan darah ditentukan oleh protein didalam darah dan tak ada kaitanyya dengan kepribadian kok."

Meski tidak memiliki bukti ilmiah, teori ini mungkin perlu juga kamu ketahui. Ya anggap cuman pengenalan ajah lah.

Golongan darah O
Kamu pasti senang gaul. Memang sih orang yang terlahir dengan golongan darah O kebanyakan ngetop dan pede. Kamu juga terkenal dengan kemampuan kreatif kamu. Nggak heran deh kalau kamu kerap menjadi pusat perhatian. Banyak orang yang terkesan dengan pembawaan kamu. Gimana enggak? Penampilan kamu selalu menarik. Selain itu kamu juga teratur dan berpendirian teguh. Kombinasi dua sifat itu sangat membantu kamu mencapai tujuan hidup yang kamu tetapkan. Kamu seorang pemimpin yang baik. dalam bidang cinta, kamu paling serasi dengan golongan darah O atau AB.

Golongan darah A
Dilihat sekilas, kamu terkesan tenang. Padahal didalam hati kamu merasa gelisah. Kamu adalah seorang perfeksionis dan acap kali pemalu dan sensitif. Kebanyakan orang bergolongan darah A bersifat ertutup. namun demikian kepribadian kamu stabil dan kamu bijaksana. Kamu adalah pendengar yang baik dan peka terhadap warna serta lingkungan sekitar. Sebisa mungkin kamu mengikuti tren dan bergaya sesuai tren yang sedang berlaku tanpa terlihat norak. Kamu suka suasana romantis dan suka menjauhkan diri dari kenyataan. Percintaan kamu akan langgeng jika kamu memilih pacar dengan golongan darah A atau AB.

Golongan Darah B
Umumnya orang bergolongan darah B punya target yang jelas dan sangat berambisi mewujudkan targetnya itu. Dengan sifat kamu yang terbuka dan menarik, kamu pintar membaca sifat orang dan senang memberikan dukungan pada teman. Kendati suka bersikap kritis terhadap penampilan orang lain, kamu bukan pemilih dan hampir tidak pernah meributkan hal-hal sepele. Orang dengan golongan darah B terkenal senang mengikuti dorongan hati dan suka menciptakan jalan hidup sendiri. Kamu sangat kuat dan optimistis. Untuk masalah asmara, paling cocok sih kamu berpasangan dengan orang dari golongan darah B atau Ab.

Golongan Darah AB
Tidak mengherankan bahwa kamu memiliki 2 sifat yang berlainan, mengingat kamu memiliki golongan darah A sekaligus B. Kamu mungkin pemalu, tapi juga terbuka. Peragu, sekaligus pede. Yang pasti kamu lebih menonjol dibandingkan orang lain. Kamu benci mengelompokkan orang. Orang mengenal kamu sebagai pribadi yang baik dan santai. Kamu sangat logis dan teguh melakukan segala sesuatu dengan benar. Selain bisa diandalkan, kamu juga suka menolong orang lain. Sering kali kamu bicara dengan serius. Kesabaran, konsentrasi, dan kecerdasan kamu sangat mengagumkan. Kamu bisa menemukan soulmate dalam semua golongan darah.

Jadi seperti itulah artikel yang ada, dan menurut saya sih tidak begitu pengaruh. Contohnya saya mempunyai golongan darah A *eh jangan disantet yak, hehehehe* Disitu dikatakan golongan darah orangnya perfeksinis dan acap kali pemalu dan sensitif. Jauh banget, say orangnya malah selebor, teledor, malu-maluin dan gak peka sama sekali dengan keadaan sekitar. Yah begitulah.......

Toh semuanya juga tergantung bagaimana anda menyikapinya.

(sumber : majalah Teen )

Trik menjawab soal pilihan ganda

Baca soal sampai tuntas, dan pahami apa yang ditanyakan
Pikirkan sendiri jawaban, sebelum melihat pilihan jawaban yang tersedia, dengan begitu kita tidak akan terkecoh dengan jawaban yang keliru.
Langsung coret pilihan jawaban yang kita tahu pasti nggak benar.
Jika kita sama sekali ngggak punya gambaran mengenai jawaban, cobalah menebak dengan menggunakan akal sehat, dan bukan dengan menghitung kancing baju :)
Karena sistem penilaian, hanya melihat jawaban yang benar saja tanpa memperhitungkan jawaban yang salah, maka ada tiga strategi yang ingin saya bagikan buat teman-teman sekalian:

1. Bisa, jawab.. kalo nggak bisa lewati

Maksudnya, baca lembar soal terlebih dahulu, dan langsung beri tanda jawaban yang benar, kalo nggak bisa, dilewati dulu, dan lanjut ke soal nomor dua. Begitu seterusnya, bisa, jawab.. kalo nggak bisa, lewati. Soal UN dibagi menjadi tiga kelompok; 20% soal-soal sukar, 50% soal-soal sedang, dan 30% soal-soal mudah. Nah dengan strategi ini, kita nggak akan kehilangna soal-soal mudah, karena sudah kita temukan dan kita kerjakan. Bila kamu ragu, ikuti kata hati

2. Bila kamu ragu, ikuti kata hati

Setelah menerapkan strategi 1, kembali lagi ke awal. Soal yang sudah dijawab dengan strategi 1 jangan diutak-atik lagi. Sekarang baca soal yang tadi nggak bisa dijawab (tapi bacanya pelan-pelan saja, nggak usah secepat saat membaca soal pada strategi 1). Setidaknya ada tiga keputusan yang ahrus kita ambil setelah membaca untuk kedua kalinya ini yaitu, bisa, ragu-ragu, dan tidak bisa. Untuk soal yang bisa, ya langsung dijawab saja, sementara untuk soal yang ragu-ragu (menyisakan 2 pilihan saja) ikuti saja kata hati, sedang untuk yang tidak bisa (menyisakan lebih dari 2 pilihan jawaban) ditandai. Gimana cara emngikuti kata hati? Gampang!! Pejamkan mata, sambil membayangkan dua pilihan yang ada, mana yang terlihat lebih terang itulah jawabannya.menurut sebuah penelitian, jawaban yang berdasar akta hati akan memiliki ketepatan minimal 50%. Jadi kalo ada 10 soal yang kita jawab dengan mengikuti akta hati, minimal ada lima soal yang akan kita jawab dengan benar.

3. Strategi tembak

Untuk soal-soal yang kita nggak tahu sama sekali alias belum terjawab dengan strategi 1 maupun 2 jawabannya, tembak saja. Eits, tapi nembaknya pun tetap harus pake strategi. Begini, seelum kita nembak soal yang nggak bisa dijawab, lihat dulu LJK kita. Carilah pilihan yang paling sedikit kita hitamkan di LJK. Kalo pilihan A yang paling sedikit, berarti semua soal yang nggak bisa, harus dijawab A. Bagaimana teorinya? Begini, rumus membuat kunci jawaban itu, jumlah soal dibagi jumlah pilihan plus minus 3. Jadi, kalo ada 50 soal, maka dalam setiap pilhan terdapat 10 jawaban yang benar (kunci). Nah dengan menggunakan strategi 3 ini, paling tidak minimal 20% soal akan dijawab benar.

Semoga strateginya bermanfaat, tapi bagaimanapun belajar adalah kunci sukses agar kita dapat mencapai prestasi yang kita harapkan. Malu kan, kalo lulus tapi nilainya pas-pasan???

Mengurangi Stress Menjelang Ujian

Tak ada yang lebih bikin stres anak sekolah dibanding menghadapi ujian. Padahal stres itu sendiri akan mengurangi keberhasilan ujian. Iya loh. Soalnya stres membuat kita nervous dan kemampuan menghafal kita mengendur. Berikut ini ada sejumlah strategi guna mengurangi stres ujian. Semoga bermanfaat.

Berikut Tipsnya :

1. Mempersiapkan diri dengan baik adalah jalan terbaik untuk mengurangi stres.
2. Luangkanlah waktu setiap hari untuk mengulang materi pelajaran. Jangan tunggu sampai malam sebelum ujian untuk mengulangnya. Too late.
3. Pertahankan sikap positif ketika bersiap ujian dan selama ujian berlangsung.
4. Berolahragalah selama beberapa hari sebelum ujian. Ampuh loh untuk mengurangi stres.
5. Tidurlah yang cukup pada malam sebelum ujian.
6. Datanglah ke lokasi ujian sedini mungkin sehingga kamu tidak perlu cemas akan terlambat.
7. Rileks. Jika kamu mulai nervous, tarik nafas dalam-dalam dan lanjutkan mengerjakan soal.
8. Bacalah perintah ujian dengan perlahan dan seksama.
9. Jika kamu tidak paham perintah ujian, tanyakan pada pengawas yang bertugas sampai kamu paham benar.
10. Baca sekilas seluruh soal ujian sehingga kamu bisa mereka-reka bagaimana membagi waktu untuk menyelesaikan semua soal tepat waktu.
11. Tuliskan dengan cepat semua rumus penting, fakta, dan definisi atau kata kunci di kertas coret-coretan atau kertas ujian agar kamu tidak lupa.
12. Kerjakan terlebih dulu soal yang mudah untuk membantu kamu membangun kepercayaan diri sebelum mengerjakan soal yang sukar.
13. Jangan mengkhawatirkan teman-teman yang tampaknya menyelesaikan soal lebih cepat.
14. Konsentrasilah hanya pada kertas ujian kamu.
15. Fokus pada soal yang sedang kamu kerjakan, jangan pikirkan hal-hal lain.

Sumber : http://www.teen.co.id/

Sabtu, 14 April 2012

Makanan yang dapat meningkatkan daya ingat otak

Inilah 20 makanan yang akan membantu daya otak Anda:

1. Alpukat
Mulailah setiap hari dengan campuran protein berkualitas tinggi dan lemak bermanfaat untuk membangun pondasi untuk energi. Alpukat dengan orak-arik telur menyediakan baik, dan lemak tak jenuh tunggal membantu darah bersirkulasi lebih baik, yang penting untuk fungsi otak yang optimal. Terburuk alternatif: keju, krim lemak-trans penuh gula-sarat Denmark.

2. Bluberi
Berry ini lezat adalah salah satu makanan yang terbaik untuk Anda, periode, tapi mereka sangat baik untuk otak Anda juga. Karena mereka tinggi serat dan rendah pada indeks glikemik, mereka aman untuk penderita diabetes dan mereka tidak gula darah spike. Blueberry mungkin makanan otak terbaik di dunia: mereka telah dikaitkan dengan penurunan risiko untuk Alzheimer, ditunjukkan untuk meningkatkan kemampuan belajar dan keterampilan motorik pada tikus, dan mereka adalah salah satu makanan anti-stres paling kuat Anda bisa makan. Hindari: kering, manis blueberry.

3. Ikan Salmon
Omega-3 asam lemak esensial untuk otak Anda. Lemak ini bermanfaat terkait dengan kognisi ditingkatkan dan kewaspadaan, mengurangi risiko penyakit mental degeneratif (seperti demensia), meningkatkan daya ingat, mood membaik, dan depresi kecemasan, berkurang dan hiperaktif. salmon merupakan sumber premium, tapi kami akan menyoroti beberapa sumber lain di daftar ini untuk vegetarian dan orang-orang yang hanya tidak seperti salmon. Hindari bertani (baca: kutu laut penuh) salmon.

4. Kacang-kacangan
Kacang mengandung protein, serat dalam jumlah tinggi, dan mereka kaya akan lemak menguntungkan. Untuk mendapatkan tambahan energi langsung yang tidak akan berubah menjadi lonjakan kemudian, Anda tidak dapat melakukan lebih baik dari kacang. Karbohidrat kompleks akan menjadi gembira kamu sedangkan lemak dan protein akan mendukung Anda. Kacang juga mengandung banyak vitamin E, yang penting untuk fungsi kognitif. Anda tidak harus makan mentah, polos, kacang tawar, tetapi hindari yang dengan banyak campuran pemanis atau bumbu. Filberts, hazelnut, kacang mete, dan kenari adalah pilihan yang bagus, dengan almond menjadi raja kacang.

Bagi mereka menghindari karbohidrat, kacang macadamia jauh lebih tinggi dalam lemak dari kacang kebanyakan. By the way, kacang saja tidak ideal. Selain dari fakta bahwa banyak orang yang alergi, kacang tanah memiliki lemak kurang sehat dibandingkan jenis lain kacang-kacangan ... mungkin itu karena kacang tidak benar-benar gila! Mereka masih jauh lebih baik daripada candy bar, namun.

5. Biji-bijian
Coba biji bunga matahari, biji wijen, biji rami, dan tahini (a tajam, mentega wijen gila yang rasanya besar dalam penggantian mayo dan salad dressing). Biji mengandung banyak protein, lemak menguntungkan, dan vitamin E, serta stres melawan antioksidan dan mineral otak meningkatkan penting seperti magnesium.

6. Kopi
mata Mu tidak menipu (bahkan jika Anda berada di tengah-tengah benturan gula). Kopi baik untuk otak Anda. Apakah Anda tahu kopi sebenarnya mengandung serat? Itu akan membantu sistem kardiovaskular Anda. Kopi juga exerts beberapa manfaat tercatat otak Anda selain menyediakan Anda dengan meningkatkan energi terdeteksi.

Caranya adalah untuk tidak memiliki lebih dari beberapa cangkir. Tapi Anda dengan aman dapat menikmati 2-4 cangkir sehari-hari - kita berbicara tentang supercharging di sini. Hanya tolong jangan pergi merusak hal yang baik dengan loading itu dengan gula! kacang Espresso sebenarnya camilan fenomenal sehat, by the way.

7. Serat
Serat adalah salah satu makanan terbaik untuk kesehatan jantung, yang diterjemahkan untuk kesehatan otak. Selain itu, oatmeal dikemas dengan serat, jumlah yang masuk akal protein, dan bahkan sejumlah kecil Omega-3's. Ini adalah butir yang baik yang akan mendukung Anda sepanjang pagi sehingga Anda tidak rentan terhadap lekas marah atau kecelakaan energi.

8. Kacang
Satu lagi untuk karbohidrat-pecinta. (Otak menggunakan sekitar 20% dari asupan karbohidrat Anda dan suka pasokan yang konsisten.) Buncis adalah benar-benar sebuah makanan menakjubkan yang sedih diabaikan. Mereka rendah hati, tapi sangat cerdas. Bukan saja mereka sarat dengan serat, vitamin, mineral dan protein, mereka ridiculously murah. Kantong seluruh biji biasanya biaya hanya beberapa dolar dan akan menyediakan makan banyak. Kacang memberikan rilis, mantap lambat glukosa ke otak Anda - yang berarti energi sepanjang hari tanpa kecelakaan gula. Jangan pergi makan sepiring seluruh frijoles, meskipun - hanya 1 / 4 cangkir baik-baik saja.

9. Buah Delima
Memilih jus buah lebih sehingga Anda mendapatkan lebih banyak serat. Delima mengandung tingkat blueberry-seperti antioksidan, yang penting bagi otak yang sehat. Otak Anda adalah organ yang pertama merasakan efek stres, jadi segala sesuatu yang dapat Anda lakukan untuk mengimbangi stres adalah pilihan yang cerdas.

10. Beras merah
Beras Merah adalah karbohidrat kompleks rendah glikemik yang sangat baik bagi orang-orang sensitif terhadap gluten yang masih ingin mempertahankan kesehatan jantung. Semakin baik sirkulasi Anda, tajam otak Anda.

Cara Mengatasi Galau

Barisan kata penuh keresahan memenuhi timeline. Rentetan status kegelisahan terpampang di media sosial. Galau. Seribu tanya menggelayut jiwa. Hati yang gundah gulana terekspos kemana-mana. Galau pun menjalar, menular, menyebar.

Apa yang harus dilakukan ketika galau datang menerpa? Bagaimana cara mengatasi galau?
Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk meredakan dan menghilangkan galau diantaranya yaitu:

1. Galau jangan dipendam. Ibarat air biarkanlah ia mengalir. Jika galau dipendam seperti air yang disumbat. Tak bisa keluar, semakin lama akan semakin penuh dan menekan. Akhirnya air itu bisa muncrat tak tertahan seperti bendungan yang jebol karena tertekan arus air yang kuat.

Ungkapkan rasa galau itu seperti mengalirnya air dari gunung ke sungai. Awas jangan berlebihan nanti kebanjiran. Contohnya banyak anak muda yang update status isinya galau terus. Sering banget bisa satu jam sekali atau mungkin bisa lebih dari itu.

2. Buatlah saluran penampungan galau. Ada beberapa saluran yang bisa dipakai untuk menampung curahan galau yaitu curhat dengan orang yang bisa dipercaya. Cari teman yang bukan “ember bocor” biar curhat kita tak merembes. Curhat lebih baik dilakukan juga ke keluarga, boleh ke kakak atau orangtua karena mereka juga pasti pernah muda. Pernah juga galau seperti kita walaupun kondisinya mungkin berbeda. Sebagian anak muda merasa risih atau malu kalo curhat ke keluarga. Padahal merekalah orang terdekat dan paling mengenal diri kita.

Curhat juga bisa dilakukan ke diari. Tulislah keluh kesahmu disana. Tumpahkan isi hatimu dalam barisan kata-kata. Atau mungkin coretan pena berupa gambar atau sketsa. Galaumu akan mereda dan perlahan sirna tergantikan oleh untaian kata atau sketsa penuh warna.

Lebih baik berhati-hati jika curhat melalui media sosial karena sifatnya yang terbuka. Siapa saja bisa baca. Jangan sampai kita menulis sesuatu yang sifatnya terlalu pribadi. Apabila galau kita berkaitan dengan orang lain, kata-kata yang digunakan tak boleh sembarangan. Bisa menyinggung perasaan dan bikin keributan.

Tips Menghadapi UN Agar Tidak Tegang dan Tidak Gundah

SOBAT, sebentar lagi kelas 3 SMA & SMP akan menghadapi ujian nasional (UN) dimana menurut sebagian besar dari siswa siswi merupakan sesuatu yang menakutkan menurut sebagian besar dari itu.

padahal kalau dipikir -pikir ujian nasional(UN) merupakan ajang untuk unjuk kemampuan diri.saat itulah hasil belajar SOBAT dievakuasi. saya akan memberi tips-tips berikut supaya SOBAT dapat santai dalam mengerjakan (UN).tips nya nyaitu:

1. Berdoalah kepada Tuhan dan Mohon Do’a & Restu kepada Orang Tua

· Setiap keberhasilan adanya keikutsertaan Sang penciptadi dalamnya. berdoalah agar diberi kemudahan dalam menghadapi UN.selain itu jadikan UN sebagai ajang untuk mempersembahkan yang terbaik kepada orang tua tercinta. oleh karena itu, mintalah doa & restu kepada orang tua sebelum UN agar diberi kemudahan dan kelancaran.

2. Perbanyak Latihan Soal

Berlatih mengerjakan soal akan membuat anda terbiasa menghadapi beragam soal. Dengan sering berlatih, penguasaan Sobat terhadap materi semakin baik. Sobat tidak akan cemas atau grogi dalam menghadapi soal UN.

3. Belajar Kelompok

Dengan belajar kelompok, Sobat dapat berbagi dengan teman yang lain dalam memecahkan soal dan saling menguatkan motivasi belajar. Manfaatkanlah waktu Sobat dengan belajar berkelompok.

Download IDM 6.10 Final Build 2

Mau proses download kamu jadi lebih cepat???Pada posting kali ini saya akan bagikan sebuah software untuk mempercepat proses download yaitu Internet Download Manager (IDM),namun IDM yang akan saya posting disini adalah versi terbarunya.

IDM telah merilis versi terbarunya yakni IDM 6.10 Final Build 2, buat yang masih pake idm yang lama segera ganti idm yang baru karena idm 6.10 build 2 ini ada tambahan fitur baru :
Fixed a bug in IE integration module because of which "Tracking Protection Lists" feature of Internet Explorer did not work properly

Cara aktivasi IDM 6.10 Final Build 2 Dengan Patch :
Disable dulu antivirus yang anda gunakan.
Ekstrak semua file download, termasuk file patch nya.
Install IDM, jangan lupa close dulu idm versi sebelumnya.
Sehabis install nanti ada pesan fake serial number. Di close aja
Klik kanan file patch, klik patch.
Selesai.



DOWNLOAD DISINI

Download Smadav 8.9

Smadav 2012 Revisi 8.9 telah diluncurkan, ini merupakan satu-satunya Versi Smadav Terbaru untuk Tahun 2012 dan belum ada update terbaru lainnya. Pada Revisi kali ini telah dilakukan perbaikan berbagai bug, dan penambahan teknologi baru dan update database virus beserta variannya, serta berbagai penambahan fitur dan perbaikan lainnya.

Silakan download versiterbaru hanya dari sini. Apa yang baru? Untuk melihat detail update terbaru, Klik Detail Update Terbaru >>. Kami akan selalu memberikan update terkini kepada Anda. Semoga Antivirus ini dapat mengatasi berbagai permasalahan yang sering ditimbulkan oleh virus lokal dan manca negara.

Download Smadav 2012 Rev. 8.9.1 (update 01 Februari 2012) (Terbaru 2012)
Download disini

Semoga update terbaru berikutnya, segera diluncurkan (launched).